Laman

Minggu, 24 Februari 2013

CorelDRAW Graphics Suite X6?

Memang CorelDRAW Graphic Suite saat ini telah mencapai versi X6 dengan berbagai improvisasi fitur dan penyempurnaan lainnya. Akan tetapi untuk penggunaan rumahan seperti saya ini tentu akan sangat menguras kantong jika harus mengikuti perkembangan setiap kali CorelDRAW naik versi.

Seberapa worth-kah sebenarnya harga upgrade ke CorelDRAW Graphic Suite X6 jika dibandingkan dengan CorelDRAW Graphic Suite X5 yang sekarang saya miliki?

Sebelumnya, perlu diketahui bahwa harga untuk upgrade dari X5 ke X6 adalah $199.00. Dan harga baru untuk X6 adalah $499.00. Untuk harga pasaran X5 di Indonesia sendiri sekitar Rp 3.5 juta.

9 fitur baru yang paling dipertimbangkan untuk meng-upgrade ke versi X6 :
  1. Advanced OpenType® support
    Tampaknya fitur ini menarik mengingat tipografi remaja ini banyak diminati. Fitur ini akan membuat kita lebih mudah dan praktis membuat tipografi. Memang, mungkin kita tetap dapat membuat tipografi secara manual. Namun tentu CorelDRAW sudah mempertimbangkan mengapa fitur ini disematkan kedalam CorelDRAW versi X6.
  2. Custom-built Color Harmonies
    Kedengarannya fitur ini adalah versi keren dari palet warna. Dengan beberapa kemampuannya yang tidak ada di versi sebelumnya.
  3. Multiple trays in Corel® CONNECT™ X6
    Fitur ini tampaknya diperlukan jika menggunakan CorelDRAW Graphic Suite untuk penggunaan profesional. Kita dapat dengan mudah dan cepat mencari foto stok dari jaringan lokal maupun website penyedia stok foto seperti iStockPhoto, Fotolia dan Flickr.
  4. Creative vector shaping tools
    Kita dapat dengan mudah menambahkan efek ke gambar vektor kita! CorelDRAW X6 memperkenalkan empat shaping tools yang menyediakan pilihan kreatif untuk menyempurnakan obyek vektor. Smear tools baru memungkinkan kita membentuk suatu objek dengan menarik ekstensi atau membuat indentasi di sepanjang garis nya. Twirl tools baru memungkinkan kita menerapkan efek berputar untuk objek. Dan kita dapat menggunakan Attract and Repel tools baru untuk membentuk kurva dengan menarik atau memisahkan node.
  5. Object styles
    Fitur ini menampilkan semua alat yang kita butuhkan dalam satu lokasi yang membantu kita mengelola objek dengan gaya dan warna dengan lebih mudah. Juga untuk membuat dan mengaplikasikan Outline, Fill, Paragraph, Character and Text Frame styles.
  6. Page layout tools
    Fitur yang berfungsi membuat tempat untuk teks atau grafis menggunakan frame baru dan juga mendapatkan rasa yang baik tentang bagaimana teks akan terlihat.
  7. Website design software
    Untuk WebDesain fitur ini mempermudah membuat sebuah profesional website, halaman web desain dan mengelola konten web dengan Corel ® Creator Website™ X6. Lebih dimudahkan dengan Site Wizard, template, drag-and-drop fungsionalitas dan integrasi dengan XHTML, CSS, JavaScript, dan XML membuat desain website mudah!
  8. Native 64-bit and multi-core support
    Dalam X6 ini kita akan menikmati kecepatan multi-core untuk memproses dan dukungan keaslian 64-bit. Kecepatan yang ditingkatkan memungkinkan kita lebih cepat memproses file dan gambar yang lebih besar. Satu lagi tambahan, sistem akan lebih responsif ketika menjalankan beberapa aplikasi secara bersamaan.
  9. Bitmap and vector pattern fills
    Fitur baru sekaligus yang pertama kali dengan dukungan background transparan pada vector.

Jika anda ingin mencicipi langsung bagaimana rasanya menggunakan CorelDRAW Graphic Suite X6 ini, anda bisa mengunduh versi trialnya di situs resmi Corel.

1 komentar: